Tim Pakem ( PAMSIMAS ) Survey Kesiapan Administrasi di Desa Ngunut
Rika Aji 24 Februari 2020 10:33:09 WIB
SID- Jum'at 21 Februari 2020 Pendamping dan PAKEM berkunjung ke desa Ngunut untuk melihat sejauh mana persiapan Desa untuk menerima Program Pamsimas 2020, Desa Ngunut menjadi salah satu Desa yang mendapatkan Program Pamsimas 2020 bersama dengan 8 Desa Lainnya di seluruh kabupaten Gunungkidul untuk Anggaran dari APBN hal ini berdasarkan SK Nomor : 05/KPTS/DC/2020 Direktur Jenderal Cipta Karya
Dalam kesempatan ini, Bapak Bambang selaku ketua PAKEM menanyakan sejauh mana persiapan yang sudah di lakukan di Desa Ngunut untuk menerima bantuan Pamsimas 2020.
Di Desa Ngunut sendiri ada beberapa wilayah yang memang saat musim kemarau kekurangan air bersih kurang lebih ada 50 an KK, Dan tidak menutup kemungkinan jika nanti proram ini sukses di 50KK akan berdampak luas dan peminat untuk penguna Air dari Program Pamsimas akan bertambah.
Ada beberapa syarat yang harus di siapkan untuk mendapatkan Program Pamsimas ini, dan yang paling utama ada In-Cash ( Swadaya Uang ) dari Masyarakat untuk Masyarakat, karena kemarin yang berminat baru 50 KK dan harus ada In-Cash sebesar Rp 14.000.000 maka telah di sepakati bersama 50 KK yang akan bergabung dengan Pamsimas akan melakukan Iuran untuk dapat memenuhi In-Cash sebesar Rp 14.000.000, maka 1 KK akan melakukan Iuran sebesar Rp 280.00,- . Namun jumlah tersebut tidak di bayarkan 1 kali melainkan bisa di cicil sesuai kemampuan warga.
Selain itu Pemdes juga sudah memberikan SK Kepala Desa, kepada KKM yang nantinya akan menjadi Penanggung Jawab Program Pamsimas ini. Tidak hanya itu Saja Pemdes Desa Ngunut juga Sudah menyiapkan Dana Sebesar 35.000.000 yang tertuang dalam APBDes 2020 guna memperlancar Program Pamsimas 2020
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Pelatihan Konseling dan Terapeutik bagi ODDP dan Caregiver di Kalurahan Ngunut
- Penyaluran BLT DD Tahap Ke-11 bulan November 2024
- Posyandu Rutin Remaja Kalurahan Ngunut
- Posyandu Balita dan Ibu Hamil di Padukuhan Ngunut Lor
- Kegiatan Posyandu Rutin di Padukuhan Kernen
- Posyandu Lansia di Padukuhan Ngunut Tengah
- Posyandu Rutin di Padukuhan Ngunut Tengah